Sabtu, 23 Agustus 2008

TAHU DIRI

Dalam pengertian tahu diri ini kita harus mengetahui sesungguhnya apa itu Tahu Diri.
Tahu diri maksudnya memahami dengan penuh kesadaran terhadap keadaan diri sendiri baik sebagai makhluk Tuhan dan juga sebagai makhluk Sosial terhadap sesama manusia yang ada didunia ini.

Didalam tatanan tahu diri ini juga sangat erat sekali kaitannya dengan " Mohon Maaf serta Berterima kasih ". Diatas dunia ini tidak ada manusia yang tidak bersalah. Namun,manusia yang baik adalah orang yg mau menyadari kesalahannya dan minta maaf atas semua kesalahannya itu.MOHON MAAF adalah tindakan yg termasuk kedalam aklakul karimah. Dengan meminta maaf ,tindakan ini adalah tindakan yg bertanggung jawab,sekaligus menghilangkan permusuhan antar sesama manusia.

Jika kita tidak bisa hidup tanpa orang lain, maka ketika orang lain memberikan pertolongan kepada kita (sekecil apapun pertolongan itu)harus diucapkan TERIMA KASIH. Banyak orang setelah memberi pertolongan tdk ada niat agar perbuatannya dibalas dengan perbuatan serupa. Mereka hnya Ikhlas karena Allah swt. Akan tetapi,jika orang yang ditolong tahu berterima kasih,maka hubungan antara orang yang menolong,yang ditolong dan terhadap Allah swt semakin baik.



Tidak ada komentar: